ANTRIAN PANJANG DI PELABUHAN LEMBAR

Antrian di Pelabuhan Lembar
Akibat angin kencang beberapa hari ini menjadikan aktivitas di Pelabuhan Lembar lumpuh. Akibat angin kencang ini banyak kapal ferry yang tidak melayani pengangkutan sehingga mengakibatkan antrian panjang di area parkir pelabuhan. Karena area parkir pelabuhan sudah penuh maka banyak truk-truk yang antri disepanjang jalan menuju pelabuhan. Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Mataram, ketinggian gelombang di perairan Bali-Lombok diperkirakan mencapai tiga hingga empat meter. Sedangkan kecepatan angin diperkirakan hingga 30 knot per jam. Pelabuhan Lembar adalah satu-satunya pelabuhan penyebrangan di Lombok yang menghubungkan pulau Lombok dengan pulau Bali.


Hingga pagi tadi, panjang antrian truk mencapai 3 kilometer. Akibat antrian ini, jalan yang menuju ke pelabuhan jadi macet. Antrian terlihat hingga ke desa Batu Samban Lembar.


Banyak penumpang bus dan sopir-sopir truk yang harus menginap di pelabuhan karena pihak pelabuhan masih memberlakukan sistem buka tutup melihat cuaca yang tidak bersahabat.

Related Post:

0 comments:

Posting Komentar

BERLANGGANAN ARTIKEL

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

TWITTER

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...